Jumat, 28 Desember 2018

OPERA NEGRI KARDUS

Awalnya ada isu Jendral Kardus
lalu muncul Pemilu Kardus
mental para punggawa tergerus
rakyat dan ekonomi tak terurus
ekonomi memburuk
hutang menumpuk
negri terpuruk
rakyat jenuh terpanggang di negri kisruh
mereka bersatu cari harapan baru
kini emak emak sibuk cari SANDI EKONOMI
bapak bapak menyambut SANDI USAHA
kaum milenial menyambut SANDI PERUBAHAN
kakek nenek smangat mendoakan SANDI PEMIMPIN BARU
semua berlomba memecahkan SANDI KEHIDUPAN
agar bisa berubah dan membawa perubahan

Kemudian  rakyat bersatu dalam diam menahan diri
tapi dadanya menyala api revolusi
yang kobarannya bisa membersihkan negeri
dari segala kedzoliman yang penuh misteri
dari punggawa yang mengkhianati janji

Akhirnya,
Rakyat Negri Kardus menolak Kardus
kenapa ?
Kardus = Kau Rajin Dusta

Rakyat Negri Kardus terus berbenah
mencari punggawa baru yang lebih alim dan amanah
Semoga Negri Kardus segera ditolong Tuhan
agar kembali jadi pusat peradaban
tidak punah ditelan jaman
amin
-----------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
29 DESEMBER 2018


Kamis, 06 Desember 2018

KESAKSIAN MENUJU SUKSES BERSAMA ALLAH


KESAKSIANKU

Allah Maha Kuasa
Allah Maha Benar
Allah Maha Baik
Allah Maha Pengasih Penyayang
      Segala takdir Allah pasti benar dan baik
       jika ada pahit dalam takdirNya
       aku tetap tersenyum menikmatinya
            Jika manis takdir kudapat
            aku sujud penuh nikmat
Pahit dan manis takdir Allah
membuat imanku makin kokoh
tak ada keluh dan angkuh
segala ujian dan tantangan kusambut dengan iman penuh
       Sebab pahit dan manis adalah ujian insan
       tetap setia, atau menyimpang jalan Tuhan
Ku yakin Allah tak lena tak ingkar janji
aku kan setia dalam segala situasi dan kondisi
kukerahkan segala upaya dan potensi
menjalani ajaran Allah dan para nabi
tak kan goyah menghadapi segala umpan dan upeti
cintaku pada Allah dan para nabi
melebihi cintaku pada segala isi jagad ini

Bismillah, bersama Allah selalu ada solusi

                                                                    Banjarnegara , Kamis : 6 Desember 2018
                                                                    Dari purwo setiono untuk NKRI